Software Project Manager Terbaik
Software Project Manager merupakan alat yang sangat berharga untuk membantu Project Manager dalam menghemat waktu dan meningkatkan produktivitas.
Sebuah software Project Manager menawarkan berbagai fitur, termasuk pengelolaan tugas, pengelolaan waktu, pengelolaan anggaran, pengelolaan risiko, dan komunikasi.
Ada banyak software Project Manager yang tersedia di pasaran yang dapat digunakan berdasarkan kebutuhan yang ada.
Temukan daftar Software Project Manager terbaik sekarang.
1. Teamwork.com
Teamwork.com adalah platform manajemen proyek yang memungkinkan pengguna berhubungan langsung dengan klien. Pengguna Teamwork.com dapat menyelesaikan pekerjaan tepat waktu, sesuai anggaran, dan memahami profitabilitas setiap proyek dalam satu platform.
ProjectManager adalah platform manajemen proyek online yang dapat disesuaikan untuk melacak, membuat rencana, dan mengelola proyek secara keseluruhan. Platform kolaboratif ini menyediakan layanan yang dapat mempermudah kerjasama dan komunikasi tim.
3. ClickUp
ClickUp adalah aplikasi manajemen tugas dan proyek yang dirancang untuk memberikan solusi menyeluruh bagi pengguna untuk mengelola semua jenis pekerjaan, berkolaborasi dalam proyek, dan menyederhanakan alur kerja menjadi lebih efisien.
4. Wrike
Wrike adalah platform project manager serbaguna yang memungkinkan tim dan departemen untuk berkolaborasi, mengelola proyek, mengoptimalkan alur kerja, dan mencapai tujuan bersama. Layanan Wrike dapat membantu pengelolaan proyek bisnis dengan semua ukuran.
Tomps Project adalah solusi project manager untuk merencanakan, memantau, dan menyelesaikan proyek secara efisien. Melalui Tomps Project, pengguna akan mendapatkan beragam laporan proyek secara real-time untuk meningkatkan kolaborasi serta produktivitas.
Zoho Projects adalah software project manager berbasis cloud yang dapat digunakan tim untuk merencanakan, melacak, berkolaborasi, dan mencapai target proyek secara efisien. Software ini merupakan solusi manajemen proyek yang cocok bagi karyawan/tim.
7. ProofHub
ProofHub adalah penyedia fasilitas manajemen proyek dan kolaborasi lengkap yang berfungsi untuk mengelola proyek, tim, dan pekerjaan di satu tempat secara efisien, fleksibel, dan produktif yang bahkan cocok untuk sistem kerja jarak jauh.
8. Freedcamp
Freedcamp adalah sistem manajemen proyek yang dapat diakses melalui web, seluler, dan desktop. Platform ini dapat digunakan untuk membantu perencanaan, penjadwalan, pengelolaan proyek serta menyederhanakan alur kerja dan meminimalkan masalah pekerjaan.
9. Monday.com
Monday.com adalah platform manajemen pekerjaan berbasis cloud yang membantu tim menyederhanakan alur kerja, berkolaborasi, dan mengelola beragam proyek kompleks secara efektif. Platform ini bersifat customizable untuk memaksimalkan pekerjaan sehari-hari.
10. Notion
Notion adalah penyedia ruang kerja untuk produktivitas berbasis cloud. Salah satu tool utama yang ditawarkan Notion adalah template manajemen proyek yang dirancang untuk membantu pengguna melacak proyek secara efisien dan terorganisir.
11. EasyProject
Easy Project adalah alat manajemen proyek yang dapat dimanfaatkan oleh individu, tim, maupun perusahaan. Fokus utama Easy Project adalah menghadirkan lebih banyak keselarasan pada pengelolaan proyek, kerjasama tim, dan pekerjaan secara keseluruhan.
Artikel Terkait