Deskripsi
Zen Flowchart didirikan pada tahun 2018 oleh Nick Hoang sebagai alat online sederhana untuk membuat flowcharts atau diagram alur. Alat ini dirancang untuk membuat proses pembuatan diagram kompleks menjadi cepat dan mudah, namun tetap memberi kendali penuh kepada pengguna atas hasil akhirnya.
Seiring dengan perkembangannya, Zen Flowchart dapat digunakan untuk membuat jenis diagram lain layaknya diagram proses, diagram organisasi, peta pikiran atau mind map, algoritma, dan peta situs.
Sesuai dengan namanya, proses membuat mind map pada Zen Flowchart dilandasi dengan konsep Zen yang bermakna ‘tenang’. Maka dari itu, tampilan interface pada Zen Flowchart dirancang seminimalis mungkin tanpa sidebar, ikon yang mengambang, atau gangguan lain yang berpotensi mendistraksi pengguna.
Selain itu, layanan mind mapping dari Zen Flowchart juga dilengkapi dengan fitur-fitur seperti kemampuan untuk menyisipkan gambar, ikon, dan teks ke dalam diagram, menambahkan emoji, mengatur diagram hanya dengan beberapa klik atau pintasan keyboard, ekspor diagram sebagai file PNG atau PDF, dan integrasi dengan Google Drive, Microsoft Office, serta Dropbox.
Zen Flowchart saat ini memiliki lebih dari 1,6 juta pengguna di seluruh dunia serta dapat digunakan dengan cepat dan mudah tanpa harus menginstal perangkat lunak atau mempelajari keterampilan teknis yang rumit. Zen Flowchart juga telah digunakan oleh perusahaan-perusahaan besar, seperti Google, Microsoft, Amazon, Spotify, dan lain-lain.
Nama
Zen Flowchart
Bahasa yang didukung
Kontak
help@zenflowchart.com
Perusahaan
Zen Flowchart Inc.
Alamat
Sunset Lake Road, Newark, DE 19702, United States
Website
Tahun Berdiri
2018
Detail Produk
Biaya Layanan
Reviews
Alternatif Zen Flowchart